DPMD Kukar Segera Buka Rekrutmen Pendamping Desa, Prioritaskan Masyarakat Lokal
Penainformasi.com, KUTAI KARTANEGARA – Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar) akan kembali membuka rekrutmen Pendekar Idaman pada tahun 2025. Program ini bertujuan untuk menambah tenaga pendamping desa dan kecamatan dalam mendukung berbagai kebijakan dan kegiatan pembangunan yang dijalankan oleh Pemkab Kukar.
“Pada tahun 2025 ini kami kembali membuka rekrutmen Pendekar Idaman,” ujar Kepala DPMD Kukar, Arianto, pada Jumat (14/2/2025).
Arianto menjelaskan bahwa rekrutmen ini akan dilakukan setelah proses evaluasi kinerja dan penyesuaian di lapangan selesai.
“Untuk tenaga ahli sudah penuh, diutamakan yang berdomisili di kelurahan atau desa setempat. Pendaftaran ini rencananya akan dibuka di pekan ketiga bulan Februari,” ungkapnya.
Pendaftaran akan dibuka secara online maupun langsung di kantor DPMD Kukar. Sementara itu, lokasi penempatan pendamping akan ditentukan berdasarkan kebutuhan masing-masing desa atau kelurahan.
Menurut Arianto, rekrutmen ini bertujuan untuk menambah tenaga pendamping yang kompeten dalam membantu administrasi, pengelolaan program, serta pembangunan berbasis partisipatif di desa dan kelurahan.
“Pendamping desa satu untuk setiap desa, untuk kelurahan satu, dan untuk kecamatan dua orang. Diutamakan masyarakat lokal yang berdomisili di desa atau kelurahan yang diperlukan,” pungkasnya.
Dengan adanya tambahan tenaga pendamping ini, diharapkan program pembangunan dan pemberdayaan masyarakat di tingkat desa dan kecamatan dapat berjalan lebih efektif dan optimal. (ADV Diskominfo Kukar/nr)
Share this content:
Post Comment