Musrenbang Kecamatan Samboja Bahas RKPD 2026, Camat: Musyawarah Berjalan Terbuka dan Kekeluargaan

BANNER-KOMINFO-KUKAR_11zon-scaled Musrenbang Kecamatan Samboja Bahas RKPD 2026, Camat: Musyawarah Berjalan Terbuka dan Kekeluargaan

Penainformasi.com, KUTAI KARTANEGARA – Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Kecamatan Samboja digelar pada Selasa, 11 Februari 2025, bertempat di Kelurahan Tanjung Harapan, Kecamatan Samboja, Kabupaten Kutai Kartanegara. Musyawarah ini berfokus pada penyusunan Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) tahun 2026, dengan mengangkat tema “Pemantapan Akselerasi Rancangan Program Kerja 2025-2026.”

Hadir dalam acara ini berbagai pemangku kepentingan, termasuk Fakhrudin SE (Anggota DPRD Kukar), Perwakilan Kepala Bappeda Kukar, Restu Irawan, ST, Kepala Dinas Pendidikan Ahmad Nurkhalish, S.Sos., M.Si, Kepala Dinas Perhubungan Ahmad Junaidi, S.Pd., MM, serta perwakilan dari Dinas Kesehatan, Dinas Perkim, Dinas Kelautan dan Perikanan, Dinas Pertanian dan Peternakan, DPMD, dan Dinas Koperasi dan UMKM Kukar.

Camat Samboja, Damsik, SH, M.Si, menyampaikan apresiasinya kepada seluruh peserta yang hadir dalam forum ini. Ia menekankan bahwa Musrenbang dilaksanakan dengan suasana kekeluargaan dan keterbukaan, sehingga setiap usulan dapat dibahas secara objektif demi kepentingan bersama.

“Saya mengucapkan terima kasih kepada semua elemen masyarakat yang telah berpartisipasi dalam Musrenbang ini. Kami memastikan bahwa seluruh usulan dari lembaga-lembaga yang hadir akan dibahas dan didiskusikan secara terbuka untuk menentukan prioritas dalam RKPD 2026,” ujarnya.

Perwakilan Kepala Bappeda Kukar, Restu Irawan, ST, menegaskan bahwa pihaknya akan mengusulkan beberapa rancangan penting yang mencakup pembangunan RPJMD 2021-2026, penguatan modal sosial dan budaya, peningkatan produktivitas industri kreatif, serta pembangunan infrastruktur dan konektivitas wilayah.

“Kami akan melakukan usulan terkait pembangunan RPJMD, termasuk penguatan solidaritas sosial dan ketahanan masyarakat. Selain itu, peningkatan produktivitas industri kreatif serta pembangunan infrastruktur konektivitas wilayah juga menjadi fokus utama dalam perencanaan ke depan,” jelasnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Perhubungan Kukar, Ahmad Junaidi, S.Pd., MM, menyatakan kesiapan dinasnya dalam merealisasikan berbagai usulan yang diajukan oleh masyarakat.

“Apa yang telah diusulkan dalam Musrenbang ini akan kami programkan untuk direalisasikan pada tahun 2026. Kami memastikan bahwa kebutuhan infrastruktur transportasi dan fasilitas umum lainnya akan menjadi prioritas untuk mendukung kesejahteraan masyarakat Samboja,” tegasnya.

Musrenbang kali ini benar-benar menjadi forum diskusi yang membahas berbagai isu prioritas di Kecamatan Samboja, termasuk pengadaan fasilitas umum, peningkatan layanan kesehatan, serta penyediaan sarana sosial dan ekonomi. Seluruh pihak yang hadir berkomitmen untuk menyerap aspirasi masyarakat dan membangun sinergi yang kuat demi kemajuan Kecamatan Samboja. (ADV Diskominfo Kukar/nr)

Share this content:

Post Comment