Diskominfo Kutai Kartanegara Gelar Pelatihan Keamanan Sistem Informasi, Tenaga Teknis OPD Dibekali Keterampilan Digital
Penainformasi.com, KUTAI KARTANEGARA – Dalam rangka meningkatkan kapasitas tenaga teknis di Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dan kecamatan, Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kabupaten Kutai Kartanegara menggelar Pelatihan Teknis Keamanan Sistem Informasi. Kegiatan ini berlangsung di Hotel Haris, Kota Samarinda, pada Senin (24/2/2025) dan menghadirkan narasumber dari Inixindo Yogyakarta, yang dikenal sebagai lembaga pelatihan IT terkemuka.
Pelatihan ini bertujuan untuk memperkuat pemahaman tenaga teknis di OPD dan kecamatan mengenai keamanan sistem informasi dan penyelenggaraan statistik sektoral. Dalam sambutannya, Kepala Bidang Persandian Diskominfo Kutai Kartanegara, Anggoro Prastowo, menekankan pentingnya aspek keamanan siber dalam pengelolaan sistem informasi pemerintahan.
“Ancaman terhadap keamanan siber seperti malware, phishing, peretasan, hingga kebocoran data semakin meningkat dan bisa berdampak besar pada pelayanan publik serta kepercayaan masyarakat. Oleh karena itu, sangat penting bagi tenaga teknis di OPD dan kecamatan untuk memahami serta mengimplementasikan prinsip-prinsip keamanan siber secara efektif,” ujar Anggoro.
Anggoro berharap bahwa pelatihan ini dapat membekali peserta dengan metode assessment keamanan sistem informasi serta strategi untuk mengantisipasi potensi serangan digital. Dengan bimbingan dari Inixindo Yogyakarta, materi yang diberikan diharapkan dapat diaplikasikan secara langsung di lingkungan kerja mereka.
Salah seorang peserta yang merupakan tenaga teknis di OPD menyampaikan antusiasmenya terhadap kegiatan ini.
“Pelatihan ini sangat bermanfaat bagi kami. Selain mendapatkan wawasan teknis, kami juga belajar bagaimana menjadi tenaga teknis OPD yang lebih profesional dan siap menghadapi tantangan keamanan informasi,” ungkapnya.
Dengan adanya pelatihan ini, Diskominfo Kutai Kartanegara berharap para tenaga teknis OPD dan kecamatan semakin siap dalam menghadapi tantangan keamanan informasi dan dapat berkontribusi lebih baik dalam penyelenggaraan pemerintahan berbasis digital. (ADV Diskominfo Kutai Kartanegara/nr)
Share this content:
Post Comment